Cara Daftar Paket Modem Mifi Smartfren Unlimited 1 Bulan Terbaru
Cara Daftar Paket Modem Mifi Smartfren Unlimited 1 Bulan 50 Ribu – Saat ini pengguna smartfren sudah semakin bertambah dari waktu ke waktu. Operator yang berbasis CDMA ini selalu menawarkan inovasi terbaik untuk internet, SMS ataupun telepon. Seperti yang kita ketahui bersama bahwa saat ini pengguna sudah banyak menggunakan jaringan 4G LTE karena selain konektivitas dari jaringan 4G sudah sangat kuat dan stabil, juga harga yang ditawarkan sudah dapat bersaing dipasaran.
Smartfren mampu menawarkan harga yang relatif murah apabila dibandingkan dengan operator lain yang masih menawarkan harga paket internet pada skala standar. Berdasarkan pengalaman yang pernah menggunakan paket modem smartfren ini memiliki kualitas jaringan yang baik, stabil dan kuat. Operator smartfren ini dapat digunakan untuk kepentingan pada modem Mifi misalnya ataupun pada perangkat telepon yang biasa digunakan di Indonesia.
Walaupun paket modem Mifi Smartfren ini memiliki banyak kelebihan, akan tetapi tetap saja setiap produk pasti memiliki kekurangan, salah satu yang menjadi kekurangan dari paket modem mifi smartfren ini adalah keterbatasan wilayah yang terjangkau oleh jaringan 4G smartfren.
Bagi anda yang tinggal di perkotaan pasti tidak akan mengalami kendala karena apabila di pusat perkotaan jaringan 4G smartfren sudah sangat bagus dan kuat, akan tetapi masalah muncul ketika anda tinggal di daerah dengan jangkauan jaringan 4G yang masih relatif kecil bahkan tidak ada, anda tidak dapat menggunakan mode Mifi Smartfren ini belum bisa digunakan pada setiap tempat yang anda kunjungi.
Paket modem Mifi Smartfren ini sedikitnya memiliki 3 paket harga yang ditawarkan yakni, neo reguler, neo premium dan neo ekstra premium. Neo reguler merupakan paket internet yang ditawarkan dengan harga terendah yakni sebesar Rp 50.000,00 per bulan. Disusul oleh paket neo premium yang dibandrol dengan harga R. 99.000,00 perbulan. Sedangkan paket neo ekstra premium ditawarkan dengan harga Rp. 199.000,00 per bulan.
Baca Juga :
- Cara Internet Gratis Modem Smartfren Mifi Menggunakan IPsec Tools
- Cara Internet Gratis Andromax CDMA 4G LTE di HP Android Terbaru 2019
- Cara Menggunakan BBM Gratis Tanpa Kuota Selamanya di HP Android
- Cara Hack Nomor Telepon Orang Lain Aman Tanpa Ketahuan
- Cara Menggunakan Whatsapp Gratis Tanpa Kuota di HP Android
Kecepatan dari setiap paket pun berbeda – beda, kecepatan tertinggi dimiliki oleh pengguna paket neo ekstra premium dengan kecepatan mencapai 3,1 Mbps (download) dan 1,8 Mbps (upload). Kemudian paket neo premium yang menawarkan kecepatan 1 Mbps (download) dan 521 Kbps (upload). Sedangkan untuk neo reguler menawarkan kecepatan 512 Kbps (download) dan 256 Kbps (upload).
Cara Daftar Paket Modem Mifi Smartfren Unlimited 1 Bulan
Apabila anda ingin melakukan registrasi paket internet modem mifi smartfren anda dapat mengirimkan SMS ke nomor 123 dengan format sebagai berikut :
- Neo Reguler = Data (spasi) R30
- Neo Premium = Data (spasi) UNL30
- Xtra Premium = Data (spasi) XTRA20
Kirim SMS tersebut ke nomor 123. Apabila berhasil anda akan memperoleh SMS balasan yang berisi informasi mengenai besaran kuota yang telah anda beli beserta masa berlaku kuota tersebut.
Dengan harga yang relatif murah anda sudah dapat menikmati layanan internet selama satu bulan unlimited tanpa batas waktu dengan kecepatan yang relatif stabil dan bagus.
Sekian bahasan cara daftar paket modem mifi smartfren unlimited 1 bulan dari Gageto.com. Semoga menjadi ulasan yang informatif dan bermanfaat untuk anda. Terima kasih sudah berkunjung dan sampai jumpa.