Cara Menambah Masa Aktif Indosat yang Simple
Cara Menambah Masa Aktif Indosat yang Simple – Indosat termasuk salah satu provider jaringan telekomunikasi yang banyak banget digunakan oleh masyarakat Indonesia. Selain karena kualitas jaringannya yang cukup bagus, pihak provider juga kerap menawarkan banyak sekali jenis paket.
Baik itu paket panggilan kemudian pakai SMS ataupun paket internet. Dengan segudang jenis paket tersebut akan mempermudah para pengguna untuk memilih sendiri Paket yang sesuai dengan kebutuhan penggunaan masing-masing.
Nah selama menggunakan kartu Indosat anda perlu memperhatikan masa aktifnya. Dan Anda harus terus menambah masa aktif tersebut supaya bisa digunakan. Karena jika tidak, kartu ini akan otomatis membuat kartu tersebut mati atau terblokir.
Namun nggak usah khawatir karena kartu tersebut nggak bakalan terblokir langsung kok. Dalam hal ini pihak provider akan memasukkan kartu tersebut ke masa tenggang. Kira-kira Bagaimana sebenarnya cara menambah masa aktif Indosat?
Oke buat Anda yang penasaran dan ingin menambah masa aktif kartu Indosat, bisa langsung saja simakulasan lengkapnya berikut ini ya.
Pengertian Masa Aktif
Masa aktif merupakan masa periode kartu Anda masih dapat digunakan untuk mengakses semua layanan dari pihak Indosat. Mulai dari layanan untuk menerima pesan atau mengirimkan pesan, kemudian layanan untuk menerima panggilan atau melakukan panggilan, serta layanan untuk membuka internet.
Ketika kartu masih mempunyai masa aktif, maka semua layanan tersebut akan bekerja secara optimal. Dan hal ini akan terjadi ketika sebaliknya. Yakni saat kartu sudah habis masa aktifnya maka anda nggak bakalan bisa mengakses semua layanan tersebut.
Kartu Anda akan seperti kartu yang tidak berfungsi sama sekali. Pasalnya kartu sim tersebut sudah terblokir oleh sistem dari indosatnya sendiri. Sebelum terblokir, ada yang namanya masa tenggang. Kami biasa menyebutnya dengan masa kritis.
Masa tenggang ini adalah massa terakhir yang mengharuskan anda untuk melakukan pemanjangan masa aktif. Yaitu dengan melakukan beberapa metode penambahan masa aktif yang sudah tersedia di layanan Indosat.
Masa tenggang ini biasanya cuman satu minggu saja. Itu artinya apabila tidak memaksimalkan masa tenggang dengan baik, kartu Anda akan terblokir. Oleh karena itu jangan lupa untuk melihat masa aktif kartu dan memperhatikan masa tenggangnya.
Karena jika tidak maka anda akan melewatkan masa-masa kritis tersebut untuk menyelamatkan kartu.
Alasan Penting Menambah Masa Aktif
Salah satu alasan penting Kenapa harus menambah masa aktif adalah untuk menghindari pemblokiran. Karena pemblokiran kartu ini akan sangat berpengaruh terhadap penggunaan layanan dari Indosat.
Yang mana ketika masa aktif kartu habis dan anda tidak memperpanjangnya, maka kartu masuk ke dalam masa tenggang. Apabila massa tunggal sudah berakhir dan tidak ada perpanjangan, kartu tersebut terblokir dan nggak bisa digunakan.
Kartu yang sudah terblokir akan membuat Anda tidak bisa menggunakan layanan-layanannya. Karena layanan-layanan dari Indosat bakalan terputus dan nggak aktif lagi.
Cara Menambah Masa Aktif Indosat
Kabar baiknya, pihak Indosat menawarkan banyak sekali cara menambah masa aktif Indosat yang bisa Anda coba. Mulai dari dengan menggunakan atau membeli masa aktif kemudian bisa dengan membeli pulsa atau kuota internet, sampai dengan menerima transferan pulsa dari orang lain.
Dengan Mengisi Pulsa
Untuk Cara yang pertama adalah dengan mengisi pulsa. Ini merupakan salah satu cara yang paling gampang dan paling efektif untuk dilakukan. Dan tentunya bisa menjadi cara paling tepat terutama bagi Anda yang masih sering menggunakan layanan teleponan biasa.
Belum banyak yang tahu kalau melakukan pengisian pulsa ternyata bisa secara otomatis menambah masa aktif kartu. Oleh karena itu Anda bisa melakukan pengisian pulsa secara rutin untuk menambah masa aktifnya terus-menerus.
Adapun masa aktif yang akan anda peroleh tergantung dengan seberapa banyak pulsa yang anda isi. Makin banyak pulsanya maka makin banyak pula masa aktifnya bertambah. Berikut adalah rincian penambahan masa aktif yang sesuai dengan nominal pulsa yang anda isi:
- Pulsa Rp100.000 akan menambahkan masa aktif sampai 2 bulan
- Pulsa Rp50.000 akan menambah masa aktif selama 45 hari
- Pulsa Rp25.000 bisa menambah masa aktif anda selama 1 bulan
- Pulsa Rp10.000 akan membuat masa aktif pertama 15 hari
- Pulsa Rp5.000 akan menambah masa aktif 1 minggu
Ketika sudah melakukan pengisian pulsa maka masa aktifnya akan otomatis bertambah ya. Tinggal isi saja pulsa sesuai dengan nominal yang Anda inginkan.
Membeli Masa Aktif
Cara menambah masa aktif Indosat yang berikutnya adalah dengan membeli masa aktif. Hampir semua provider menjual masa aktif kepada para penggunanya. Dan semua para pengguna bisa melakukan pembelian produk tersebut.
Cara membeli masa aktif Indosat ini juga gampang banget kok. Anda bisa melakukannya dengan menggunakan aplikasi atau bisa juga dengan menggunakan kode dial-up. Nantinya Anda dapat melakukan pembelian masa aktif mulai dari 3 hari sampai dengan 1 bulan.
Tentu harganya berbeda-beda ya. Baik itu antara yang paket 3 hari ataupun paket 7 hari dan 1 bulannya.
Membeli Paket Internet
Cara yang kau kalah menariknya lagi adalah dengan membeli paket internet. Membeli paket internet bukan hanya bermanfaat untuk menambah masa aktif kartu Indosat, tapi juga bermanfaat untuk mengakses berbagai macam layanan.
Itulah kenapa Kami lebih merekomendasikan anda untuk melakukan pembelian produk-produk Paket Internet mereka dibandingkan membeli masa aktif. Karena kalau masa aktif hanya bermanfaat untuk memperpanjang masa aktif saja.
Bedanya ketika melakukan pembelian Paket Internet ataupun paket yang lainnya. Anda dapat melakukan pembelian Paket seperti biasanya saja. Bisa dengan menggunakan aplikasi atau bisa juga dengan pergi ke konter terdekat.
Jumlah masa aktif yang akan anda peroleh tergantung dengan berapa banyak paket internet yang Anda beli. Makin besar nominalnya maka akan semakin banyak pula masa aktif yang anda peroleh.
Dan untuk saat ini, melakukan pembelian Paket Nggak cuma sekedar bisa lewat aplikasi resmi dari indosatnya aja. Tapi juga bisa banget anda lakukan dengan menggunakan aplikasi-aplikasi lain. Pasalnya banyak banget nih aplikasi-aplikasi yang menawarkan produk kuota internet Indosat.
Mulai dari aplikasi shopee kemudian aplikasi dana sampai dengan aplikasi go-jek. Masing-masing aplikasi menawarkan harga yang berbeda. Dan biasanya banyak juga jenis paket yang bisa anda pilih sendiri.
Oleh karena itu Anda bisa cek sendiri harga di masing-masing aplikasi. Tujuannya adalah untuk mendapatkan penawaran harga yang paling terjangkau. Gimana gimana gampang kan? Selain ketiga cara di atas, masih banyak cara-cara lain yang juga bisa Anda coba.
Seperti dengan mendapatkan transferan dari orang lain, kemudian menambahkannya dengan menggunakan aplikasi My IM3, ataupun yang lainnya. Demikian ulasan kali ini ya semoga bermanfaat dan selamat mencoba.
Terus ikutin informasi-informasi terbaru dari kami seputar teknologi dan tutorial.